Pojok Fraksi

Sukseskan Program 1,7 Juta Sembako PKS, Sifin Almufti Bagikan Sembako untuk Penggali Kubur

BAGIKAN SEMBAKO. Anggota Fraksi PKS DPRD Kota Semarang membagikan sembako untuk para penggali kubur di Kota Semarang

SEMARANG –  Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menginisiasi Gerakan Nasional 1,7 juta paket sembako bagi masyarakat terdampak Covid-19 dalam momentum HUT ke-76 Republik Indonesia.

Untuk menyukseskan program tersebut, Anggota Fraksi PKS Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Semarang Sifin Almufti juga turut memberikan sembako bantuan Ketua Majelis Syuro PKS Habib Salim kepada puluhan penggali kubur.

“Banyak penggali kubur yang tidak kebagian bantuan sembako karena kuota terbatas, Alhamdulillah akhirnya di-back up program 1,7 juta sembako Habib Salim,”kata Sifin dalam keterangannya, Kamis (19/8/2021).

Lebih lanjut, Sifin mengungkapkan pemberian bantuan sembako untuk puluhan penggali kubur tersebut lantaran tugas mereka di masa pandemi yang terbilang sangat berat. “Kami membagi untuk 20 penggali kubur, khususnya di daerah pemilihan kami di Genuk, Gayamsari dan Pedurungan,”ujar anggota Komisi D DPRD Kota Semarang ini.

Untuk diketahui, Ketua Majelis Syura PKS Salim Segaf al-Jufri mengatakan, Gerakan Nasional 1,7 juta paket bantuan dilakukan sebab PKS sebagai komponen bangsa ikut merasakan kesulitan saat pandemi.

Selain aksi sosial, PKS juga meresmikan Tim Respons Cepat Covid-19 yang sudah dibentuk di seluruh struktur PKS di Indonesia.

Cucu Pahlawan Nasional Sayid Idrus Salim Al Jufri ini menambahkan, dana bantuan tersebut berasal dari potongan gaji anggota dewan dan pejabat publik PKS, serta sumbangan Anggota dan Simpatisan.